Perencanaan Rak Pemanggangan Kue Pizza Dengan Menggunakan Bahan Bakar Gas LPG Berkapasitas 10 Kg/Hari
Keywords:
Perencanaan, Rak pemaggangan, Kue piza, Bahan bakar, Gas LPGAbstract
Rak pemanggangan pizza dengan oven gas perlu direncanakan karena menggunakan oven listrik mempunyai kekurangan seperti adonan pizza yang tipis akan menjadi keras. Kekurangan ini harus dihilangkan agar dapat menghemat energi dan mendapatkan pizza yang lebih bagus. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis perencanaan rak pemanggangan dengan kapasitas 10 kg/hari dapat menghasilkan pizza yang matang secara merata dan sempurna, dan menghasilkan prototipe rak pemanggangan pizza dengan kapasitas 10 kg/hari dengan medium loyang 25 cm. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Tahapan proses perancangan rak pemanggang pizza dimulai dari proses survey lapangan, identifikasi masalah, perancangan fungsi dan struktur, konstruksi rak pemanggang dan pembakar pemanas air, serta pengujian rak pemanggang. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Pemanggang roti mempunyai ukuran panjang 79 cm, lebar 60 cm dan tinggi 93,2 cm, (2) Pemanggang menggunakan alat pembakar pemanas air yang dilengkapi dengan korek api otomatis, (3) Penggunaan pembakar pemanas air dapat membuat suhu menjadi lebih tinggi stabil dan api menyala dengan sempurna hingga suhu mencapai 200 °C, dan (4) Pizza lebih enak pada suhu 180 °C dan 12 menit
References
Endang , Dinda Aisha. 2023. Perawatan dan Perbaikan Mesin Oven pada UMKM Bolu di Desa Waluya. Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Buana Perjuangan Karawang.
Nantinya Putri A, Anerasari M, Mustain Zamhari. 2023. Laju Pengeringan Kerupuk Opak Terhadap Variasi Massa dan Temperatur Menggunakan Alat Tray Dryer. DOI: 10.31004/innovative.v3i6.6334
Fachtur Rahman, Nazaruddin. 2023. Perancangan Alat Teknologi Tepat Guna Oven Pengering Kue Fizza Dengan Menggunakan Bahan Bakar Gas Lpg 12 Kg. Jurnal Ilmiah Teknik UNIDA.10.55616/jitu.v4i1.515
Andaru, P. S. 2017. Pengaturan Temperatur dan Pewaktu Oven Listrik Menggunakan HP Android. [Tugas Akhir]. Program Studi Komputer Kontrol, Fakultas Vokasi Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS).
Nazaruddin, Misswar Abd dan Teuku Zulfadli. 2022. Teknologi Pemodelan Oven Pemanggangan Dengan Menggunakan Bahan Bakar Lpg Untuk Meningkatkan Hasil Produksi Kue Khas Aceh. Jurnal Mekanova: Mekanikal, Inovasi dan Teknologi 8 (2), 186-193. DOI: 10.35308/jmkn.v8i2.6188
Misswar Abd, 2021. Unjuk Kerja Peralatan Pengering Hybrid (Energi Matahari dan Gas) untuk Pengeringan Biji Coklat..Jurnal Mekanova: Mekanikal, Inovasi dan Teknologi 7 (2), 145-151 .DOI: 10.35308/jmkn.v7i2.4456
Misswar Abd, Kamrullah. 2023. Kajian Distri busi Temperatur pada Inkubator Penetas Telur Puyuh. . DOI: 10.35308/jmkn.v9i2.8449
Naim, M., Aziz Asmauna, A., Surika, I. & Mangkali, M. T, 2019. Rancang Bangun Oven Kue Dengan Dua Sumber Panas. Dinamika: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin. 10 (2): 40-46. DOI: 10.5281/Zenodo.3036360.
Joni Rahmadi. 2023. Studi Komparatif Efektivitas Perpindahan Kalor dengan Pengaturan Laju Aliran Fluida Pendingin Heat Exchanger Jenis Plate Aliran Searah. Jurnal Pendidikan. 3500-3506
Winanto Nawarcono. 2023. Peningkatan Kapasitas UMKM Wingko Riona Berkelanjutan Berbasis Kemitraan Perguruan Tinggi. ABDISOSHUM, 4 (2023) 486–491